BIO-OIL x Beautynesia

Hello beauty babes ! 
Skip to the point, jadi kemarin ( 22/02/19 ) aku hadir ke acara Bio-Oil x Beautynesia yang berlokasi
di Lalla Cafe, Four Season Jakarta.
Had so much fun during the event, mulai dari talkshow, 
belajar mengenai skin type, mengenal Bio-Oil lebih dalam,
sesi tanya jawab, workshop merajut pouch,hingga games.



Disini aku mau cerita lebih lanjut mengenai produk Bio-Oil,
Sudah ga asing lagi kan kalau dengar produk yang satu ini?
Dan ternyata bener sebagus itu loh guys ! 
Yuk scroll dan baca full review nya. 

Tapi sebelum mulai aku mau info sedikit mengenaik background dari Bio-Oil.
Bio-Oil pertama kali di produksi Union Swiss 
di Afrika Selatan, dan di formulasikan oleh kimiawan
asal Jerman bernama Dieter Beier pada tahun 1987.
Hingga sekarang ini Bio-Oil telah mendapatkan sebanyak 349 penghargaan internasional dan menjadi peringkat pertama di 24 negara sebagai spesialis perawatan untik scars & stretch mark! 
Bukan cuma di indonesia aja loh guys, ternyata Bio-Oil ini sudah sukses terjual di 86 negara sejak tahun 2002.

Bio-Oil 25ml

Siapa yg gak tau sih kalau Bio-Oil itu memang paling
bagus untuk mengatasi masalah Stretch marks 
ataupun bekas luka pada kulit ? 
Memang udah juaranya kalau masalah itu, 
tapi ternyata manfaat dari Bio-Oil bukan cuma itu aja loh!
Yuk simak manfaat yang bisa kita dapat dari si Bio-Oil ini.


Maanfaat dari Bio-Oil :

• mengatasi stretch marks & scars ( bekas luka )
• mencegah stretch marks pada sejak kehamilan muda.
• memperbaiki tampilan kulit tidak merata / uneven skin tone
• melembabkan kulit kering / mengatasi dehidrasi pada kulit
• mencegah penuaan dini ( anti aging )

Banyak banget kan ! jadi bukan hanya untuk stretch marks
ataupun bekas luka aja guys.
Dari event kemarin aku juga dapat info dari talkshow
mengenai Bio-Oil ini, sebenarnya bukan cuma itu aja
loh manfaat nya. Bio-Oil juga dapat membantu menyamarkan bekas jerawat pada wajah, dan juga mencerahkan warna bibir yang gelap ( pemakaian nya hanya perlu di dab pada bibir ), bisa juga untuk campuran masker karena kandungan dari Bio-Oil dapat melembabkan kulit.
Nanti akan aku simak juga ya mengenai kandungan-kandungan dari Bio-Oil.


Bio-Oil dapat digunakan dari ujung rambut hingga ujung kaki, dan pastinya sudah terjamin keamanan nya ya,

Jadi gak perlu lagi deh takut !
karena produk Bio-Oil sudah teruji klinis serta terbukti
berhasil memperbaiki tampilan kulit dan tentu saja semua nya dapat terbukti dalam pemakaian rutin ya. 

Tekstur dari Bio-Oil 

Tekstur dari Bio-Oil sendiri adalah oil, 
tapi ini salah satu yang menurut ku magic oil ya, 
karena aku orang nya paling gak suka dan gak tahan yang namanya oil kalau di apply di kulit pasti rasa nya lengket/greasy dan bawaan nya pengen cepet bilas ! 
Tapi Bio-Oil ini bener-bener jauh dari ekspektasi dari oil oil pada umum nya. 
Tekstur oil nya cepat menyerap di kulit dan sama sekali 

tidak greasy ! 


 Kandungan Utama Bio-Oil


• PurCellin Oil
untuk mengurangi kepekatan formulasi hingga terasa nyaman, nah ini dia yang bikin Bio-Oil sangat nyaman ketika di aplikasikan pada kulit. Selain itu PurCellin Oil ini juga berfungsi untuk membantu bahan aktif yang terkandung pada vitaman dan ekstrak tanaman dapat terserap baik pada kulit.

• Minyak Calendula 
untuk meregenerasi kulit, memperbaiki kulit rusak akibat terbakar sinar matahari, merawat kulit sensitif, dan juga mengurangi peradangan atau iritasi pada kulit.

• Minyak Rosemary 
Membantu untuk menjaga dan menenangkan kulit serta menjadi antiseptik ringan.

• Minyak Chamomile
Anti - peradangan, menenangkan kulit
cocok pada kulit sensitif.

• Minyak Lavender
dapat menyejukkan serta menyegarkan kulit,
juga dapat menjadi antiseptik ringan.

• Vitamin E
untuk merawat dan memelihara kulit agar tampak sehat dan melingdungi kulit dari radikal bebas.
selain itu dapat mencegah penuaan dini dan meningkatkan kadar air pada epidermis.

• Vitamin A
Memacu pembentukan kolagen baru, serta
memperbaiki tekstus dan warna kulit.

Nah guys, ga heran kan kenapa Bio-Oil sebagus itu !
karena kandungan utama yang terdapat di Bio-Oil semua masing-masing punya kegunaan yang sangat bagus.


Bio-Oil tersedia dalam 4 ukuran :
25 ml, 60ml, 125ml, dan 200ml 

Bagi yang suka travelling dan ga mau bawa terlalu berat, ukuran 25ml cocok banget.


Kuis TTS mengenai Bio-Oil 

Workshop merajut pouch

Special thanks to Bio-Oil and Beautynesia team for inviting me to this very fun and interesting event !

Bio-Oil official Youtube Account : 
Bio-Oil Indonesia 

Thanks for reading, see you guys on my next blog !
Have a good day 🌼

Find me on :
IG - sophie.tahir
E  - sophietahir19@gmail.com

Comments

Popular Posts